Sering Tidak Mandi Sore, 6 Bahaya Ini Menantimu

Sering Tidak Mandi Sore, 6 Bahaya Ini Menantimu


Kegiatan mandi sering dilakukan 2-3 kali sehari bagi orang-orang Indonesia, karena kebiasaan ini dilakukan secara terus-menerus. Tetapi ada saat dimana kita males mandi pada sore hari, karena tidak ingin dingin maupun meneruskan mandi saat pagi saja. Padahal hal ini bisa membuat tubuh anda terserang penyakit. Berikut 6 bahaya saat kalian tidak mandi sore.

1. Susah tidur

Saat kita melakukan aktivitas dari pagi sampai sore, hal ini membuat keringat, kotoran dan bakteri menumpuk di tubuh kita. Saat kalian tidak mandi sore dan tidak membersihkanya, bakteri tadi akan memicu munculnya gatal-gatal pada sekujur tubuh kalian. Akibatnya, akan membuat kalian susah tidur pada malam hari. Jika kebiasaan tidak mandi sore ini dilakukan dalam kurun waktu yang lama, maka akan membuat munculnya penyakit baru yang akan mengancam kesehatan kalian.

2. Mengalami bau badan

Keringat yang menumpuk dan bakteri yang menempel pada tubuh, jika tidak dibersihkan akan membuat tubuh kita menjadi bau. Karena kebiasaan tidak mandi sore akan membuat keringat yang menumpuk saat kita menjalankan aktivitas membuat tubuh memunculkan aroma yang tidak sedap. Hal ini menyebabkan tubuh kita menjadi bau.

3.Stres dan depresi

Saat melakukan aktivitas seharian penuh, akan membuat otot dan saraf menjadi lemah dan membuat tubuh kita menjadi tegang. Akibatnya, kamu akan mudah mengalami stres dan depresi. Karena itu mandi pada sore hari sangat diharapkan, karena bermanfaat untuk membuat tubuhmu leih rileks. Tapi jika kalian tidak mandi sore, stres dan depresi akan menghampirimu.

4. Mudah terserang flu

Kebiasaan tidak mandi sore dapat membuat pertahanan tubuh kita menjadi minim yang membuatnya menjadi lemah. Akibatnya, tubuh akan mudah terjangkit dangan bebagai macam virus dan penyakit, teruma yaitu flu. Selain itu, jika tubuh kalian sedang mengalami flu dan kalian tidak mandi sore, hal ini akan membuat kondisi flu di tubuh kalian menjadi semakin parah.

5. Munculnya gangguan eksema

Saat kalian tidak mandi pasti tubuh akan mudah sekali terserang virus dan bakteri yang berbahaya. Salah satu gangguan yang kerap kita jumpai dan muncul adalah eksema atau gangguan yang terjadi akibat kulit kita yang kering dan gatal. Gangguan ini disebabkan karena adanya kotoran seperti debu, pasir, keringat yang menempel pada tubuh kita. Karena kita tidak mandi sore kotoran tadi akan menyebabkan kulit kita kering dan juga menjadikan kulit kita menjadi gatal-gatal.

6. Dijauhi teman dan orang sekitar

Berhati-hatilah saat kalian tidak mandi sore dan ingin melakukan aktivitas lain, maka bisa saja perilaku seperti menggaruk tubuh kita yang gatal menyebabkan kita di pandang buruk bagi orang lain. Dan juga dengan bau badan yang kurang sedap menjadi masalah yang serius, karena bau mudah tercium di sekitar kita, sehingga bisa menyebabkan kita dijauhi oleh teman dan orang seitar. Walaupun kalian menyembunyikan bau tadi dengan parfum, tubuh akan tetap mengeluarkan bau yang tidak sedap yang diakibatkan menumpuknya kotoran dan bakteri.

Tadi beberapa hal yang  terjadi karena kita tidak mandi sore, pastika kalian mandi pada sore hari agar membersihkan kotoran dan bakteri yang menumpuk pada tubuh. Dengan ini kita bisa terbebas dari penyakit dan hal-hal yang bisa membuat kita menjadi sakit.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Sering Tidak Mandi Sore, 6 Bahaya Ini Menantimu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel